•   Thursday, 16 May, 2024
  • Contact

Gempa 5,4 RS Guncang NTT

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kupang, Rabu melaporkan, gempa bumi berkekuatan 5.4 Skala Rickter (SR) menguncang wilayah Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur.

"Hasil analisa BMKG menunjukkan, gempa tersebut terjadi pada pukul 13.14.47 WITA," kata Kepala Stasiun Geofisika Kampung Baru Kupang, Robert Pwen Wahyu, Rabu (4/7/2018).

Gempa dengan episenter pada koordinat 9.97 LS dan 119.00BT, tepatnya pada jarak sekitar 50 KM arah Barat Daya Sumba Barat Daya, dengan kedalaman 10 KM di bawah laut.

Hingga laporan ini dibuat, belum ada laporan mengenai gempa susulan maupun kerusakan akibat gempa tersebut.

Related News

Comment (0)

Comment as: